Kamis, 05 Juli 2012

Kontrak Van Persie di Arsenal tidak diperpanjang


robin van persie
Robin van Persie akui ada perbedaan visi dengan Arsene Wenger
Penyerang Arsenal Robin van Persie mengumumkan ia tidak akan menandatangani kontrak baru dengan klub tersebut.

Tetapi ia mengungkapkan mereka tidak sepakat dalam hal rencana pengembangakn klub.
Pemain berusia 28 tahun yang kontraknya akan berakhir satu tahun lagi itu, mengatakan ia telah bertemu dengan manajer Arsene Wenger dan eksekutif klub Ivan Gazidis.
"Saya sudah lama berpikir, tapi saya putuskan untuk tidak memperpanjang kontrak," kata pria Belanda itu seperti ia sampaikan di websitenya. Ia telah bermain untuk Arsenal sejak 2004.
Belum diketahui apakah Van Persie, yang mencetak 41 gol dalam 53 pertandingan untuk klub dan negara dan meraih gelar pemain terbaik musim lalu oleh Professional Footballers' Association and Football Writers', akan menghabiskan sisa kontraknya atau meninggalkan Emirates.
Arsenal merespon dengan pernyataan bahwa, "Kami harus menghormati keputusan Robin untuk tidak memperbarui kontraknya. Robin masih punya satu tahun lagi di kontraknya yang sekarang dan kami yakin ia akan melaksanakan komitmennya pada klub.
"Kami membuat rencana dengan ambisi dan kepercayaan diri untuk musim yang akan datang dengan kepentingan Arsenal sebagai prioritas."
The Gunners tidak ingin mengulang musim lalu, ketika Cesc Fabregas dan Samir Nasri dijual setelah kampanye dimulai.

Perbedaan visi

Van Persie mengatakan bahwa akan ada pertemuan lanjutan sesudah Gazidis kembali dari liburan dua minggu ke Amerika Serikat dan ia akan memberikan informasi terbaru.
"Jika ada perkembangan lagi."
Membahas pertemuan pada 16 Mei lalu dengan Wenger dan Gazidis, Van Persie mengatakan, "Pertemuan itu membahas strategi dan kebijakan klub di masa depan. Masalah keuangan atau kontrak belum didiskusikan dan hal itu bukan prioritas saya.
"Saya pribadi memiliki musim yang hebat tapi tujuan saya adalah memenangi piala dengan tim dan membawa klub kembali ke masa kejayaan.
"Karena rasa hormat saya yang besar untuk Wenger, para pemain dan penggemar saya tidak ingin membahas secara detil, tetapi sayangnya pertemuan itu memberikan kejelasan pada saya bahwa kami memiliki banyak perbedaan visi mengenai bagaimana Arsenal FC harus bergerak maju."

Tidak ada komentar:

Posting Komentar